
Jakarta, Goodcar.id - PT Chery Sales Indonesia (CSI) kembali meresmikan Chery Arta Bekasi Barat, yang bukan cuma jadi jaringan dealer ke-47, tapi juga menyandang predikat sebagai dealer terbesar Chery di wilayah Jabodetabek.
Berlokasi strategis di Jalan Jendral Sudirman No.1, Kranji, Kota Bekasi, dealer ini dikelola oleh Arta Group dan tampil dengan identitas visual terbaru Chery yang makin modern dan premium. Peresmian ini juga jadi bukti keseriusan Chery dalam memperluas akses dan layanan premium buat konsumen di wilayah yang berkembang pesat seperti Bekasi.
Bekasi saat ini memang sedang bertumbuh. Populasi mereka meningkat, industri ramai, infrastruktur makin maju, dan sektor properti terus berkembang. Nggak heran Chery melihat Bekasi sebagai salah satu pusat pertumbuhan strategis di Jabodetabek.
“Pembukaan Chery Arta Bekasi Barat adalah bagian dari strategi kami memperkuat jaringan di wilayah penyangga seperti Bekasi,” ujar Rifkie Setiawan, Head of Brand Department PT CSI. Menurutnya, dealer ini akan jadi ujung tombak dalam melayani kebutuhan mobilitas masyarakat Bekasi, dengan jajaran SUV premium Chery yang tampil gaya, bertenaga, dan efisien.
Berdiri di atas lahan seluas 2.365 m² dengan bangunan 2.337 m², Chery Arta Bekasi Barat menghadirkan layanan 3S (Sales, Service, Spare Part) dengan standar tinggi. Bukan cuma untuk mobil bensin, dealer ini juga siap menangani mobil listrik Chery, seperti OMODA E5 dan J6, dengan fasilitas peralatan khusus dan teknisi tersertifikasi.
Jadi, buat para pemilik EV Chery, nggak perlu was-was—servisnya udah disiapkan dengan standar top-tier!
Masuk ke area showroom, konsumen langsung disambut suasana modern yang nyaman. Deretan mobil Chery terpajang lengkap, mulai dari:
Chery OMODA E5 & J6 – andalan di segmen mobil listrik,
Chery TIGGO Cross – SUV crossover dengan desain stylish,
Hingga yang paling ditunggu: Chery TIGGO 8 CSH, flagship SUV hybrid yang harganya akan segera dirilis 15 May di Indonesia.
Menurut Wilson Suryahusada, CEO Arta Motor Group, potensi Bekasi sangat cocok untuk mobil-mobil Chery. “Kami melihat pasar Bekasi dipenuhi oleh profesional muda dan keluarga modern. SUV Premium Chery sangat pas untuk gaya hidup mereka yang aktif dan dinamis,” ujarnya.
Serah Terima Perdana
Peresmian dealer ini makin spesial dengan penyerahan unit perdana Chery J6 kepada konsumen pertama. Sebuah simbol kuat bahwa produk Chery mulai mendapat tempat di hati pasar Indonesia, khususnya di segmen Electric Vehicle (EV) yang terus naik daun.
Dengan kehadiran Chery Arta Bekasi Barat, CSI semakin percaya diri untuk meningkatkan kapasitas penjualan dari 1.500 ke 2.000 unit per bulan.
“Kami berterima kasih kepada semua pihak yang mendukung langkah kami di Indonesia. Ini baru permulaan!” tutup Rifkie.