Jakarta, Goodcar.id — Bagaimana cara parkir paralel Suzuki Fronx? Buat kamu pengguna Suzuki Fronx, pasti pernah menghadapi situasi yang memaksa mobil harus parkir paralel. Terutama di mal atau perkantoran yang ramai, di mana sering kali kita harus parkir paralel di depan mobil lain.
Dalam kondisi kayak gini, penting banget tahu cara agar mobil kamu bisa didorong tanpa mesin menyal, terutama kalau pemilik mobil di samping mobil, belakang atau depan mau keluar lebih dulu.
Masalahnya, pada mobil matic cukup banyak pengemudi yang cuma melepaskan rem tangan dengan harapan mobil bisa digeser. Padahal, kalau tuas transmisi masih di posisi P (Park), mobil tetap terkunci dan nggak bakal bisa digerakkan sama sekali. Nah, di sinilah fitur shift lock pada Suzuki Fronx jadi penyelamat, supaya mobil bisa dimaju mundurkan secara manual alias didorong.
Kenapa Fitur Shift Lock Penting Saat Parkir Paralel
Shift lock pada dasarnya adalah fitur keamanan yang memungkinkan kamu memindahkan tuas transmisi dari posisi P ke N (Netral) tanpa perlu menyalakan mesin. Ini berguna banget saat parkir paralel, karena mobil bisa digeser pelan-pelan kalau dibutuhkan, misalnya saat kendaraan lain mau keluar. Karena pada mobil modern mobil tidak bisa mati jika tuas masih di posisi N.
Fitur ini juga menjaga komponen transmisi tetap aman, dibanding kamu maksa dorong mobil yang masih terkunci di posisi Park.
Langkah-Langkah Membuat Suzuki Fronx Bisa Didorong Saat Parkir
Nah, berikut Cara Parkir Paralel Suzuki Fronx yang benar supaya mobil kamu bisa digeser dengan aman:
Sekarang mobil kamu sudah berada di posisi netral, artinya bisa digeser atau didorong tanpa harus menyalakan mesin.
Jangan lupa, pastikan rem tangan dalam posisi lepas.
Ini penting banget biar mobil nggak terkunci roda belakangnya.
Tips Tambahan Biar Aman
Saat parkir paralel, pastikan roda mobil kamu lurus, bukan miring ke arah trotoar atau pembatas. Ini memudahkan saat mobil digeser.
Kalau parkiran agak miring, gunakan ganjal kecil di roda depan atau belakang sebagai pengaman tambahan.
Kamu juga bisa tinggalkan nomor HP kecil di dashboard, biar orang lain bisa menghubungi kamu kalau mobil perlu dipindahkan.
Pada dasarnya poarkir paralel di mal atau perkantoran memang butuh trik khusus, apalagi buat mobil modern seperti Suzuki Fronx yang transmisinya otomatis. Cukup tahu cara mengaktifkan shift lock dan memindahkan transmisi ke posisi netral, kamu sudah membantu pengendara lain — sekaligus mencegah transmisi mobil kamu dari kerusakan karena didorong paksa.
Dengan langkah sederhana ini, Suzuki Fronx kamu tetap aman, sopan, dan siap diandalkan di segala situasi parkir.